Tingkat Kesulitan dalam Tes Melalui Jalur SIMAK UI

Universitas Indonesia (UI) mempunyai 128 program studi yang dapat dipilih oleh lulusan SMA Sederajat. Program studi tersebut terdiri dari 13 prodi Vokasi (D3), 64 prodi S1 Reguler, 35 prodi S1 Paralel dan 16 prodi S1 Kelas Internasional.

Program pendidikan yang paling banyak diminati pendaftar adalah S1 Reguler. Hal tersebut disebabkan beberapa alasan, yakni S1 Reguler memiliki banyak prodi yang dapat dipilih, dapat mengajukan BOP Berkeadilan yakni biaya pendidikan sesuai kemampuan orang tua dan jalur masuk yang tersedia untuk S1 Reguler lebih dari satu.

Bagaimana dengan tingkat persaingan S1 Reguler di SIMAK UI? Tingkat persaingan SIMAK UI selalu lebih ketat dibandingkan jalur masuk lainnya. Lihat tingkat persaingan pendaftar S1 Reguler tahun lalu di sini.

Persaingan lebih ketat disebabkan pendaftar SIMAK lebih banyak dari jalur masuk lainnya, terlebih lagi daya tampung S1 Reguler di SIMAK UI mencapai 50 persen, yakni jauh lebih tinggi dari jalur masuk lainnya.

Daya Tampung SIMAK UI S1 Reguler 2021:

Kamu mungkin bertanya-tanya, kenapa persentase kuota SIMAK UI 2021 lebih tinggi daripada SNMPTN dan SBMPTN? Hal ini karena Universitas Indonesia merupakan kampus berstatus Perguruan Tinggi Berbadan Hukum (PTN-BH).

Berbeda dengan kampus lainnya yang hanya menetapkan kuota jalur Mandiri maksimum 30%, LTMPT memperbolehkan PTN-BH menetapkan kuota atau daya tampung jalur Mandiri hingga 50%.

Di Universitas Indonesia, kuota Mandiri tersebut digunakan paling banyak pada jalur SIMAK UI S1 Reguler. Kamu dapat mengetahui bahwa dari 32 jurusan kuliah UI kelompok Saintek S1 Reguler, kuota SIMAK UI 2021 terbanyak ada pada jurusan Pendidikan Kedokteran.

Sementara itu, kuota jurusan kuliah UI kelompok Soshum S1 Reguler terbanyak adalah jurusan Ilmu Hukum. Meski demikian, bukan berarti kesempatan masuk kedua jurusan tersebut mudah ya. Selain daya tampung, kamu juga harus mempertimbangkan keketatan persaingannya.

Semakin kecil persentase keketatannya, maka persaingan kamu dengan peserta lain yang memperebutkan jurusan yang sama akan semakin tinggi. Kalau persentasenya besar, daya persaingannya menjadi semakin rendah.

Berdasarkan data di atas, beberapa jurusan favorit di UI yang punya keketatan persaingan tinggi pada tahun 2020 adalah jurusan Pendidikan Dokter, Farmasi, Manajemen, dan Psikologi, dengan persentase keketatan 1,2%.

Berdasar informasi tingkat persaingan ini, pendaftar diharapkan dapat memilih prodi yang paling diminati dengan menyesuaikan kemampuan diri.

Tidak perlu takut untuk memilih UI karena banyak pilihan program pendidikan dan prodi yang dapat dipilih sesuai minat dan kemampuan masing-masing.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tim SIMAK UI.id ada disini untuk membantu Anda. Konsultasikan kebutuhan Les Privat SIMAK UI/SNBT kepada tim kami.